PURWAKARTA-Hingga kini Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan (Diskannak) Kabupaten Purwakarta Helmi Setiawan AP.MM masih memilih bungkam saat diminta keterangannya terkait pendistribusian CSR (Corporate Social Responsibility) sebanyak 15.000 telur dari PT Malindo Feedmil Tbk beberapa waktu lalu.
Kepala Dinas yang disebut merupakan alumni STPDN tersebut diduga menutupi pendistribusian 15.000 telur yang diserahkan ke Bupati Kabupaten Purwakarta Saepul Bahri Binzein tanpa pendampingan dari Diskannak Purwakarta.
Alhasil, Diskannak tidak bisa memastikan 15.000 telur disalurkan kemana dan tidak memiliki dokumentasi apapun, walau disebut akan dibagikan ke masyarakat hingga kini Diskannak belum memberikan keterangan kepada masyakarat yang mana sebagai penerima CSR tersebut.(trg)









