Beranda Headline Ngopi Bareng, Abang Ijo Istimewakan Ratusan Janda

Ngopi Bareng, Abang Ijo Istimewakan Ratusan Janda

oppo_2

PURWAKARTA-Wakil Bupati Kabupaten Purwakarta Nomor Urut 1 Abang Ijo Hapidin kembali membuat gebrakan untuk kaum perempuan yang berstatus janda.

Tak tanggung-tanggung ratusan perempuan yang berstatus janda berkumpul di posko Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Purwakarta Saepul Bahri Binzein dan Abang Ijo Hapidin (ZeinJo) Jumat (8/11).

“Ngopbar (Ngopi Bareng) bersama perempuan-perempuan hebat dan khusus yang berstatus janda,”jelas Abang Ijo Hapidin Jumat (8/11).

“Ratusan perempuan yang berstatus janda kami kumpulkan bersama team dan relawan dari tiap wilayah, ya hasilnya begini diluar prediksi, ternyata membludak,”ujarnya.

“Kami ingin para ibu-ibu janda ini akan diarahkan untuk memiliki usaha, kita akan istimewakan mereka dengan skill dan kemampuan mereka,”tegasnya.

“Yang pasti mereka harus kita perhatikan, dan kita akan berbuat, agar mereka bisa punya kegiatan dan setidaknya bisa mandiri dengan memiliki usaha,”pungkasnya.(trg)