Beranda Headline Parah!! Diduga Media Luar Dapat Jatah Diskominfo, PPTK Sebut Tidak Tahu

Parah!! Diduga Media Luar Dapat Jatah Diskominfo, PPTK Sebut Tidak Tahu

PURWAKARTA-Kerjasama media dengan Pemerintah Kabupaten Purwakarta melalui Diskominfo Kabupaten Purwakarta dengan anggaran mencapai Rp.2 Miliar, diduga dinikmati oleh media di luar Kabupaten Purwakarta.Dugaan ini disebut oleh salah satu wartawan yang medianya gagal bekerja sama dengan Diskominfo akibat nilai yang ditawarkan tidak jelas.

“Ada dugaan media luar Purwakarta mendapatkan kerjasama,”ujar Dedi Pranata Ketua Ikatan Penulis Jurnalis Indonesia (IPJI) Kabupaten Purwakarta Senin (9/9).

“Dugaan media titipan bisa saja terjadi, seharusnya media yang ada diwilayah Purwakarta yang di prioritaskan,”ungkapnya.

“PPK dan PPTK harusnya lebih selektif dalam memberikan kerjasama media, ada apa dengan Diskominfo,”tegasnya.

Sementara itu PPTK Diskominfo Kabupaten Purwakarta Jaka Saeful Bachri saat dihubungi mengatakan tidak memiliki data media.

“Saya tidak tahu media apa saja, nanti saya minta ke Bu Kabid (PPK),”ujar Jaka.

“Kalau ada media diluar Purwakarta juga saya belum tahu, nanti saya minta dulu datanya,”pungkasnya.(trg)