Beranda Regional Dana BUMDes Dipakai, Warga dan Pengurus Tagih Janji Kades

Dana BUMDes Dipakai, Warga dan Pengurus Tagih Janji Kades

TELAGASARI, TVBERITA.CO.ID- Sudah hampir dua pekan dari kesepakatan perjanjian kepala desa dengan pengurus BUMDes dan masyarakat Desa Cadaskertajaya, Kecamatan Telagasari terkait akan merampungkan segala pekerjaan fisik dan administrasi yang bersumber dari anggaran negara, dimana selama ini pekerjaannya diklaim oleh masyarakat masih mandeg dan belum dibereskan oleh kades.

Ketua BUMDes Cadaskertajaya, Yayan Sopian mengatakan, kesepakatan yang bangunannya dengan pemerintah desa khususnya Kades Cadaskertajaya, yang akan segera merealisasikan transfer anggaran untuk BUMDes tahun 2017 pada akhir tahun 2017 hingga saat ini belum juga direalisasikan, sehingga pihaknya kembali menanyakan janji tersebut akibat desakan warga kepadanya yang hingga kini belum juga ada kegiatan dalam tubuh BUMDes.

“Jelas saya tanyakan lagi janji kades, namun jawabannya belum bisa menggirim uang tersebut karena dengan alasan uang tersebut terpakai oleh kades untuk menutupi pembangunan tahap satu 2017,” terang Yaya, usai mengikuti minggon desa sekaligus menanyakan janji kades tersebut, Rabu (10/01).

Pihaknya terus menagih janji tersebut atas dasar kesepakatan dan tuntutan dari masyarakat yang terus mepertanyakan kinerja BUMDes yang hingga saat ini belum kembali berjalan.

“Kalau saya sih tidak masalah uang tersebut mau ditransfer atau tidak kepada BUMDes, berarti tidak perlu kerja. Selain itu warga juga datang kesini untuk menangayakan pengerjaan fisik tahun 2017 masih mandeg,” katanya.

Sementara itu Kades Cadaskertajaya, Dede Sanusi mengaku, uang bagi BUMDes tersebut habis digunakan untuk pengerjaan fisik tahap satu tahun 2017, dimana ada kekeliruan dalam pembangunan tersebut sehingga pihaknya terpaksa menggunakan uang yang diperuntukan bagi BUMDes tersebut Rp 120 juta.

“Uangnya habis pak, tetapi saya akan ganti dan semua itu menjadi tanggung jawab kades. Pokoknya dalam waktu dekat akan saya langsung transfer uang tersebut ke BUMDes,” ujar Dede Sanusi.

Kades juga menyebutkan, untuk pengerjaan fisik yang dianggap warganya itu masih mandeg itu tidak benar, semua pekerjaan tengah berjalan dan akan rampungkan segera. “Pembangunan terus berjalan kok, adapun kemarin berhenti itu akibat terkendala hujan dan belum ada material,” terangnya.

Ditempat yang sama Pendamping Lokal Desa (PLD) Desa Cadaskertajaya, Haris mengatakan, pihaknya sebagai pendamping desa sudah mengarahkan kades untuk segera memberikan uang untuk BUMDes tersebut dari jauh-jauh hari, namun hingga melintasi tahun 2018 belum juga dikirimkan kepada BUMDes.

“Memang tidak boleh melintasi tahun sih pak untuk realisasi anggaran negara mah, uang BUMDes yang belum diberikan kepada Pengurus BUMDeskan tahun anggaran 2017, sekarang sudah masuk tahun anggaran 2018. Pengakuan kades uang tersebut terpakai olehnya untuk menutupi pekerjaan yang lainnya,” kata Haris.(cr3/ris)