Beranda Regional Meski Puasa, Siswa SMPN 2 Jayakerta Tetap Semangat Ujian

Meski Puasa, Siswa SMPN 2 Jayakerta Tetap Semangat Ujian

JAYAKERTA, TVBERITA.CO.ID- Para siswa kelas 7-8 tingkat SMP saat ini tengah melaksanakan ujian sekolah. Meskipun di tengah suasana ibadah puasa Ramadhan, tentunya para siswa dituntut untuk tetap fokus dalam menjawab seluruh soal ujian.

Seperti dikatakan Kepala SMPN 2 Jayakerta, H Cucu Saefudin, meskipun tengah melaksanakan ibadah puasa, para siswa harus tetap fokus melaksanakan ujian kenaikan kelas.

“Meskipun tengah melaksanakan puasa, tentunya para siswa harus tetap serius dan fokus menjawab soal ujian demi kenaikan kelasnya,” ungkap H Cucu Saefudin, saat di temui di ruangan kerjanya, Selasa (22/05).

Sementara siswa kelas 9 SMP menunggu hasil pengumuman kelulusan sebab ujiannya sudah terlebih dahulu dilaksanakan. Dia mengatakan meskipun para siswa baru pertama kali melaksanakan ujian pada bulan Ramadan. Tetapi sejauh ini tidak ada kendala yang dialami para siswa, karena sampai memasuki hari kedua ujian peserta ujian selalu hadir 100 persen.

“Alhamdulillah memasuki hari kedua ini tingkat partisipatif siswa masih 100 persen, sehingga dipastikan tidak ada kendala apapun,” imbuhnya.

Ia meyakini bila siswa serius dan sungguh-sungguh belajar maka ibadah puasa yang dijalankannya tidak mengganggu prestasi siswa. Ia berharap pelaksanaan ujian saat bulan Ramadhan jangan jadikan alasan untuk bermalas-malasan, harus sebaliknya semangat untuk mengerjakan soal.

”Agar mempunyai energi yang cukup selama bulan puasa, dari awal kami himbau agar siswa harus sahur sebelum puasa, sehingga pelaksanaan ujian tahun ini dapat berjalan dengan lancar,” pungkasnya.

Sementara itu, Desi, salah seorang siswa mengatakan meskipun menjalankan puasa, dirinya tetap bisa mengerjakan soal ujian. Karena memang sebelumnya sudah mempersiapkan diri dengan belajar dengan teratur.

“Alhamdulillah bang, meskipun tidak semua soal bisa dijawab, tetapi saya optimis nilainya memuaskan dan bisa naik kelas,” katanya.(yay/ris)