Beranda Regional Pemkab Karawang Adakan Tarling di Bulan Ramadhan

Pemkab Karawang Adakan Tarling di Bulan Ramadhan

KARAWANG, TVBERITA.CO.ID- Pemerintah Daerah Kabupaten Karawang mengagendakan sejumlah kegiatan amaliyah Ramadan. Untuk Memeriahkan kegiatan bulan suci Ramadhan dan menjalin silaturahmi dengan masyarakat.

Kepala Bidang Kesejahteraan Masyarakat (Kesra) Sekretariat Daerah Kabupaten Karawang, Matin Abdul Rajak, mengatakan selama bulan Ramadan Pemkab Karawang akan menggelar kegiatan safari Ramadhan atau tarawih keliling (Tarling) ke seluruh Kecamatan Se-Kabupaten Karawang yang dibagi menjadi 10 titik tempat.

Dimana, Kegiatan perdana pelaksanaan tarling dilaksanakan di Masjid Agung Karawang, yang di laksanakan pada malam pertama puasa.

“Insya Allah, seperti biasa pada bulan Ramadan kita akan melakukan safari ramadhan keseluruh kecamatan,” kata Matin saat ditemui Koran Berita dikantornya beberapa waktu lalu.

Kegiatan itu, diawali dengan sholawat bersama si Cepot, kemudian dilanjutkan pengarahan dari Bupati Karawang atau yang mewakili, kemudian dilanjutkan dengan melakukan buka puasa bersama dengan mengundang masyarakat dalam rangka membangun harmonisasi antara pemerintah dan masyarakat.

Selain kegiatan Safari Ramadhan atau Tarling , ditambahkan Matin, pemkab Karawang juga menggelar kegiatan ngaji bersama di setiap hari Jum’at yang wajib dihadiri oleh seluruh Organisasi Perangkat Daerah dengan mengundang penceramah khusus.

“Jumat pertama akan kita adakan di Aula Husni Hamid, selanjutnya nanti ditempat lain yang saat ini masih dikomunikasikan dimana, dan ada juga pemberian santunan kepada anak Yatim Piatu dalam rangka memperingati malam lailatul qadar,”paparnya.

Dimana ditahun lalu, ada sekitar kurang lebih 1308 anak yatim yang dihadirkan pada kesempatan tersebut, dimana acara tersebut juga turut melibatkan beberapa yayasan yatim piatu yang ada di Kabupaten Karawang, yang mengusung acara buka puasa bersama anak yatim dan dilanjutkan dengan santunan.

“Insya Allah di tahun ini, akan jauh lebih meriah lagi dan anak -anak penerima santunan pun akan semakin bertambah, terlebih saat ini kita juga bekerja sama dengan beberapa perusahaan-perusahaan yang ada di Kabupaten Karawang,”tutupnya.(nan/ris))