Beranda News PDAM Tambah Jaringan Air Bersih untuk Warga

PDAM Tambah Jaringan Air Bersih untuk Warga

TVBERITA.CO.ID – PDAM Gapura Tirta Rahayu Purwakarta di tahun 2020 ini menargetkan pemasangan jaringan baru air bersih sebanyak 30 ribu jaringan baru.

Hal ini dilakukan berkaitan dengan program pipanisasi di wilayah Kabupaten Purwakarta telah rampung, sehingga PDAM mengambil langkah pasti cepat untuk mengantisipasi pelanggan baru untuk jaringan air bersih.

“Saat ini kita akan merampungkan sekitar 100 pelanggan baru PDAM untuk pemasangan jaringan air bersih,” jelas Dirut PDAM Gapura Tirta Rahayu Dadang Saputra Rabu (23/9) .

“Setelah selesainya program pipanisasi, PDAM menambah jaringan dan peningkatan kubikasi debit air dengan target 30 Ribu pelanggan untuk kebutuhan air bersih masyarakat,”tegasnya

“Selain itu juga kita telah melakukan program penyediaan air bersih ke Puskesmas Maracang dan wilayah Cikuya Jatiluhur, dimasa Pandemi Covid-19 ini,” ungkapnya.

“Pelayanan untuk masyarakat baik itu pemasangan jaringan baru maupun peningkatan debit air di wilayah yang masih kurang penyaluran kebutuhan air bersih merupakan target utama kami,” ujarnya.

“Bila masyarakat membutuhkan pemasangan jaringan baru untuk air bersih melalui PDAM silakan mendaftarkan langsung ke PDAM petugas kami siap melayani permintaan warga tentunya dengan tarif administrasi yang telah ditentukan,” pungkasnya.  (trg/fzy)