Beranda Karawang 40 Satgas BPBD Karawang Diuji Kemahiran Tangani Bencana

40 Satgas BPBD Karawang Diuji Kemahiran Tangani Bencana

BPBD Karawang diuji bencana
Sejumlah satgas BPBD Karawang diuji kemahirannya secara tertulis dan praktik terkait penanganan bencana.

KARAWANG – Sedikitnya 40 satuan petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karawang mengikuti ujian kompetensi (ujikom) tertulis dalam hal kemahiran menangani bencana.

Kegiatan berlangsung selama 3 hari mulai Selasa 24 – 26 Januari 2023, dengan dilatih instruktur dari unit Basarnas.

Kabid Logistik dan Kedaruratan BPBD Karawang, Ferry Muharam mengatakan, mereka yang mengikuti ujikom berpeluang mengantongi sertifikat dan perpanjangan perjanjian kerja sebagai anggota satuan tugas penanggulangan bencana BPBD Karawang.

Baca juga: BPBD Karawang Bersihkan 50 Pohon Tumbang di Kampung Budaya Imbas Angin Puting Beliung

Dikatakannya, para peserta ini diuji dengan jenis ujian kompetensi terkait integritas dan wawasan tentang penanggulangan bencana, juga ujian keterampilan dan kecepatan dalam penggunaan sarpras peralatan kebencanaan, seperti penggunaan perahu karet bermesin, pendirian tenda pengungsi dan lainnya.

“Penyelenggara adalah dari bidang pencegahan dan kesiapsiagaan BPBD. Nantinya, para peserta ujian ini akan diberi apresiasi berupa sertifikat, dan diperpanjang perjanjian kerjanya dengan BPBD sebagai anggota satuan tugas penanggulangan bencana BPBD Kabupaten Karawang,” katanya.

Baca juga: Cuaca Ekstrem Hantui Karawang, BPBD Klaim Siap Hadapi Bencana

Salah seorang peserta yang juga Satgas BPBD Cilamaya Wetan, Aan Susanto mengapresiasi pelatihan dan ujian kali ini.

Selain melewati tahapan interview, tes pengisian soal di ujian kompetensi, pihaknya juga diuji tes cara memasang tenda pengungsi, water rescue, dan juga renang di hari terakhir.

“Kegiatan ini untuk menyeleksi dan memberi penilaian soal kemampuan satgas, kami berharap bisa terus lulus dan mengabdi sebagai satgas BPBD untuk melayani kebencanaan masyarakat Karawang lebih matang dan terlatih,” pungkasnya. (*)

Artikel sebelumnyaSosialisasi BSI, Pelayanan Kejaksaan Ditangguhkan
Artikel selanjutnyaNasDem Bantu Ketua RT dan RW di Karawang Dilindungi BPJS Ketenagakerjaan