Beranda Bekasi Akhir Pekan Ini, Car Free Day di Bekasi Bisa Sambil Saksikan Festival...

Akhir Pekan Ini, Car Free Day di Bekasi Bisa Sambil Saksikan Festival Balon Udara

Festival balon udara di bekasi
Festival Balon Udara di Bekasi, Jawa Barat. (Foto: dok/summareconmal.bekasi)

BEKASI – Untuk kedua kalinya, Festival Balon Udara akan digelar di Bekasi. Festival ini tentunya bisa disaksikan secara gratis bagi warga Bekasi dan sekitarnya.

Center Director Summarecon Mall Bekasi Ugi Cahyono menerangkan, Festival Balon Udara ini akan digelar di Pasar Senggol, area Parkir Selatan Summarecon Mall Bekasi, pada Minggu, 22 Oktober 2023 mendatang.

“Festival Balon Udara dimulai dari jam 06.00 WIB sampai sekitar jam 09.00 WIB, tetapi untuk lamanya balon di atas, itu tergantung dari cuaca dan angin,” katanya, Selasa, 17 Oktober 2023.

Ia melanjutkan, total akan ada 8 balon udara dengan diameter mencapai 5 meter dan tinggi 8 meter.

Untuk menonton festival balon udara ini, pengunjung tidak dikenakan biaya apa pun alias gratis.

Adapun balon-balon udara yang diterbangkan berasal dari Wonosobo, Jawa Tengah yang memang dikenal dengan festival balon udara yang ikonik.

Melansir Kompas.com, agenda Festival Balon Udara ini akan digelar untuk yang kedua kalinya, setelah sebelumnya diadakan pada 15 Oktober 2023. Adapun pengunjung dapat menikmati balon udara yang terbang, tetapi tidak untuk ikut naik di dalamnya.

“Balon udara tidak bisa dinaiki ya,” katanya menambahkan.

Agenda lainnya

Selain Festival Balon Udara, pengunjung yang datang pada pagi hari juga bisa sekaligus mengikuti agenda Car Free Day (CFD) yang digelar di sana.

Ada pula puluhan penari dan musik tradisional yang didatangkan langsung dari daerah Wonosobo.

Beberapa pertunjukan tersebut antara lain Tari Tradisional Imblig Dhem, Tari Topeng Lengger Wonosobo, dan bazaar serta kuliner UMKM. (*)

Artikel sebelumnya780 Personel Polri Siap Amankan Pemilu 2024 di Karawang
Artikel selanjutnyaPemuda Karawang Raup Miliaran Rupiah dari Aksi Tipu-tipu Arisan Bodong, Duitnya Buat Sawer Biduan