
KARAWANG – Di tengah upaya pemerintah menurunkan angka stunting, PT GS Battery Karawang tampil sebagai salah satu pelaku industri yang tidak hanya fokus pada produksi, tetapi juga memberi perhatian nyata terhadap permasalahan sosial di wilayah Karawang.
Lewat program Corporate Social Responsibility (CSR) yang telah berjalan sejak beberapa tahun terakhir, PT GS Battery rutin menyalurkan bantuan berupa makanan bergizi (MBG) dan susu UHT bagi anak-anak stunting di wilayah Kecamatan Ciampel, Desa Kutamekar, Posyandu Melati IV.
Setiap hari, perusahaan ini mendistribusikan 8 boks makanan dan 8 kotak susu untuk 4 anak stunting, dilengkapi dengan pemeriksaan rutin oleh dokter serta pemberian vitamin bulanan.
Baca juga: RS Bayukarta Karawang Bangun Gedung Daud, Siapkan Layanan VIP dan BPJS Sesuai Standar KRIS
Program ini bukan sekadar kegiatan seremonial, melainkan bagian dari komitmen jangka panjang perusahaan terhadap pembangunan sumber daya manusia di Karawang.
“Kami ingin remaja Karawang tumbuh menjadi generasi yang tahu, tangguh, dan maju. Di Ciampel, hasilnya sudah terlihat nyata, angka stunting menurun tiap tahun. Ini bentuk komitmen kami untuk Karawang,” ujar Candra Purnama, Manager GA & CSR PT GS Battery Karawang.
Tak hanya di Ciampel, tahun sebelumnya PT GS Battery juga aktif menjalankan program serupa di Kecamatan Rawamerta, bersinergi dengan program P2WKSS (Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat dan Sejahtera).
Baca juga: Ramai Isu Geng TKI di Jepang, Disnakertrans Tegaskan Warga Karawang Tak Terlibat
Langkah ini mempertegas bahwa kepedulian perusahaan tak bersifat musiman, melainkan terus tumbuh seiring kebutuhan masyarakat.
Yang menarik, keterlibatan PT GS Battery bahkan telah dimulai jauh sebelum program MBG menjadi prioritas nasional.













