KARAWANG – Bupati Karawang Aep Syaepuloh mendorong Kementerian Koordinator (Kemenko) Bidang Perekonomian memberikan kembali pupuk bersubsidi bagi petani tambak.
Hal itu disampaikan melalui surat bupati dengan nomor 500.5.3.14/2507/Ek kepada Kemenko Bidang Perekomonian belum lama ini.
Aep mengaku teramat prihatin dengan kondisi petani tambak saat ini yang kesulitan mendapat pupuk bersubsidi.
Baca juga: Pendaftaran Paslon Pilkada Karawang Resmi Ditutup, Aep-Maslani Head to Head dengan Acep-Gina
“Padahal untuk meningkatkan produksinya petani tambak juga membutuhkan pupuk bersubsidi. Makanya kami juga mengusulkan untuk kembali mereka mendapatkan,” kata Aep, Senin (2/9/2024).
Miliki 18 ribu hektar tambak
Dia menyebutkan, Kabupaten Karawang memiliki potensi tambak tradisional yang cukup luas mencapai 18.608,80 hektar dan luas pemanfaatan mencapai 13.411,30 hektar.