Beranda Headline Cerita Model Cantik yang Memilih Jadi Anggota PPS di Karawang: Pusing Sih...

Cerita Model Cantik yang Memilih Jadi Anggota PPS di Karawang: Pusing Sih Tapi Seru

Anggota PPS Karawang
Raineka Faturani, model cantik yang memilih jadi anggota PPS Kelurahan Karangpawitan, Kecamatan Karawang Barat, Kabupaten Karawang.

KARAWANG – Raineka Faturani (23), seorang model cantik kini harus mengisi hari-harinya di depan layar laptop dengan tugas baru.

Raineka merupakan anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kelurahan Karangpawitan, Kecamatan Karawang Barat, Kabupaten Karawang.

Ia resmi dilantik sebagai anggota PPS oleh KPU Karawang pada Selasa, 24 Januari 2023 lalu.

Di sela-sela kesibukannya menerima pendaftaran petugas pemutakhiran data pemilih (Pantarlih), ia mengaku pilihannya terjun menjadi anggota PPS murni dari hati.

Meski hal itu bertolak belakang dengan dunia modeling yang lekat digelutinya sejak 2017 lalu.

Baca juga: Resmi Dilantik, 927 Anggota PPS di Karawang Diminta Langsung Tancap Gas

“Jadi PPS ini pengalaman pertama. Ini salah satu cara aku untuk menyalurkan ilmu, kalau model buat passion aja,” kata Raineka kepada tvberita.co.id, Senin (30/1/2023).

Alumni Fakultas Hukum Universitas Singaperbangsa Karawang (Unsika) ini menuturkan, tugasnya sebagai operator data pemilihan (ODP) di PPS sempat membuatnya jatuh sakit.

Alasannya, kebiasaan di dunia modeling jauh berbeda dengan pekerjaannya sebagai ODP yang butuh ketelitian dan mobilitas tinggi.

Anggota PPS karawang
Potret kesibukan Raineka Faturani sebagai anggota PPS di Karawang.

Bahkan tak jarang ia sering menerima telepon hingga larut malam dari Ketua RT dan RW setempat hanya untuk bertanya tentang data pemilih.

“Pernah sampai sakit karena pusing pemetaannya, tapi seru sih, lagian namanya kerjaan pasti akan terbiasa,” katanya.

Baca juga: Punya Peran Besar, Pemilih Pemula dan Muda di Karawang Capai 444.172 Orang

Dara manis kelahiran Bandung 1 Januari Tahun 2000 ini mengaku menekuni dunia model sejak tahun 2017.

Ia merupakan model makeup wedding. Raineka juga akrab dengan kegiatan model seperti Karawang Fashion Culture, dan Putri Bahari Karawang tahun 2020.

Raineka berharap, tugas barunya sebagai PPS bisa membuatnya kaya akan pengalaman. Apalagi orangtua mendukung penuh pekerjaannya saat ini.

“Alhamdulillah semuanya ngebantu sih. Orangtua juga selalu mendukung penuh,” ucapnya. (*)