Beranda Headline Cerita Pilu Saksi Kebakaran Pesantren, Jeritan Santri Minta Tolong Bersahutan di Tengah...

Cerita Pilu Saksi Kebakaran Pesantren, Jeritan Santri Minta Tolong Bersahutan di Tengah Kobaran Api

Kebakaran di Ponpes Miftahul Khoirot, Senin (21/2/2022).

“Korsleting listrik, kabel listrik itu sama salah satu anak dikeprak (dipukul), terus muncul percikan api. Percikan api menyambar botol minyak kayu putih, terus menyambar kasur. Api kemudian membesar. Kobaran api paling besar itu di pintu keluar dekat ke arah tangga,” kata Sri.

Saat itu para santri di lantai dua sedang tidur siang. Ia mengakui di pesantren itu memang ada kewajiban tidur siang bagi para santri.

Sebagian santri berhasil menyelamatkan diri sebelum api membesar. Namun delapan santri yang tinggal sekamar tidak bisa keluar. Api keburu membesar melahap bangunan lantai dua yang didominasi kayu.

Baca juga: Bupati Cellica soal Kebakaran Pesantren di Cilamaya Kulon: Karawang Berduka

“Jendela pakai teralis, tidak bisa keluar (lewat jendela),” kata Sri, pendek.

Sementara itu, Kapolres Karawang AKBP Aldi Subartono menuturkan saat ini petugas masih mendalami penyebab kebakaran.