Beranda Headline Didesak Cairkan Tunjangan Ribuan Guru, Disdikpora Karawang Janjikan Ini

Didesak Cairkan Tunjangan Ribuan Guru, Disdikpora Karawang Janjikan Ini

Disdikpora karawang tunjangan guru
Foto ilustrasi.

KARAWANG – Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Karawang buka suara ihwal tertundanya tunjangan profesi guru (TPG) bagi ribuan guru.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Disdikpora Karawang, Cecep Mulyawan, berjanji akan membereskan administrasi pengajuan pencairan TPG ke Bank Jabar Banten (BJB).

Dirinya berani memastikan hal tersebut setelah kini memiliki kewenangan menandatangani berkas pencairan.

“Insya Allah dalam waktu dekat TPG bisa dibagikan kepada para guru yang behak,” ujar Cecep melalui pesan singkat, Rabu (2/8/2023).

Baca juga: Distribusi Gas Elpiji 3 Kg Diperketat, Bupati Karawang Minta Satpol PP Sidak Restoran dan Hotel

Dia berharap para guru PNS dan honorer yang yang belum menerima haknya bersabar. Sebab proses administrasinya sedang diurus.

“Kami dari Disdikpora bekerja keras untuk mencairkan dana TPG dalam tempo yang sesingkat-singkatnya,” katanya.

Menurut Cecep, masalah dana TPG triwulan kedua tidak perlu dipersoalkan lagi karena sedang dikerjakan oleh tim Disdikpora. Dia juga menolak menanggapi penyebab telatnya pencairan dana TPG yang sempat membuat kegaduhan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Karawang.

“Bagi saya tidak penting membicarakan penyebabnya. Yang lebih penting adalah bekerja untuk mempercepat pencairan TPG triwulan kedua,” katanya.

Imbas Kadisdikpora mundur

Ribuan guru di Kabupaten Karawang dikabarkan belum menerima tunjangan profesi guru (TPG) selama tiga bulan ke belakang.

Baca juga: Disnakertrans Karawang Minta Pencari Kerja Andalkan Website Info Loker Dibanding Jasa Calo

Petaka itu berawal saat Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Karawang, Asep Junaedi mundur dari jabatannya demi maju sebagai calon legislatif yang hingga kini belum ada penggantinya.

Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Karawang, Nandang Mulyana menyesalkan lambannya penunjukkan Plt Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Karawang yang menghambat tunjangan profesi guru (TPG).

Kekosongan jabatan itu pun membuat para guru belum mendapatkan TPG selama tiga bulan.

“Kemarin itu memang ada persoalan karena kekosongan jabatan. Sehingga tidak ada yang menandatangani untuk TPG,” sesalnya saat dihubungi melalui telepon, Selasa (1/8/2023).

Baca juga: Kisah Sukses Foodies Karawang, Raup Cuan dari Hobi Cicip Makanan

Nandang mengatakan, pihaknya telah mendorong pemerintah daerah untuk segera mengurus secepatnya pencairan untuk TPG.

“Baru kemarin itu di SK-kan (Surat Keputusan) Plt Dinas Pendidikannya,” kata dia.

Nandang mengatakan, besaran TPG per guru itu rata-rata di kisaran Rp 5 juta. Jika 3 bulan tak dibayarkan, maka ditotal sebesar Rp 15 juta. (*)