Beranda Karawang Disnakertrans Karawang Tunda Sosialisasi Perekrutan Magang ke Jepang, Ini Alasannya

Disnakertrans Karawang Tunda Sosialisasi Perekrutan Magang ke Jepang, Ini Alasannya

Perekrutan magang ke jepang di karawang

KARAWANG – Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Karawang menginformasikan penundaan kegiatan sosialisasi perekrutan magang ke Jepang.

Hal itu dilakukan lantaran tingginya minat peserta yang akan mengikuti kegiatan yang rencana awal dilakukan pada Kamis 23 Januari 2025 di Aula Husni Hamid Pemda Karawang.

Baca juga: Kunjungi Disnakertrans Karawang, DPRD Soroti Pelaksanaan Rekrutmen Ketenagakerjaan

Kepala Disnakertrans Kabupaten Karawang, Hj Rosmalia mengatakan penundaan pelaksanaan kegiatan sosialisasi tersebut dilakukan untuk kembali membuka pendaftaran peserta sosialisasi perekrutan magang ke Jepang.

” Update saat ini sudah ada 1400 peserta yang akan mengikuti kegiatan sosialisasi perekrutan magang ke Jepang,” kata Kepala Disnakertrans Kabupaten Karawang, Hj Rosmalia, Rabu (22/1/2025).