Beranda Regional LGK Bekasi Kembali Resmikan Rumah Warga yang Dibedah

LGK Bekasi Kembali Resmikan Rumah Warga yang Dibedah

KOTA BEKASI – Menyambut bulan suci Ramadan 1442 H, Komunitas Laskar Gerakan Kebaikan (LGK) kembali meresmikan rumah yang dibangun yang ke 58 milik warga bernama Ibu Tati tukang sayur keliling yang berdomisili di RT 02 /RW 11, Kelurahan Kranji, Kecamatan Bekasi Barat

Diketahui, bu Tati, seorang janda tua yang pekerjaannya sehari – hari menjadi tukang sayur keliling. Isak tangis bahagia dari bu tati, karena rumah yang ditempatinya sudah bagus dan tidak akan bocor lagi.

“saya mengucapkan terima kasih kepada bapak muhamad said dan tim LGK atas bantuannya sudah merenovasi rumah saya jadi bagus lagi,” ungkap Bu Tati dengan isak tangis bahagianya karena melihat rumahnya menjadi bagus kembali,

Dalam peresmian, hadir Ketua LPM kranji, Ustad salim, Ketua RT, Ketua RW, dan dibuka oleh gunting pita oleh bapak muhamad fajar,

“saya berharap, di bulan Ramadan yang penuh berkah ini, bantuan dari LGK dan donator yang sudah bersedia membantu bedah rumah ini, menjadi berkah untuk semua, karena sudah menabung kebaikan merenovasi rumah bu Tati,

“dan nantinya bu Tati bisa berkumpul dengan sanak keluarga dalam menyambut idul fitri, rumahnya sudah nyaman dan ga bocor lagi,” ucap Ketua Komunitas LGK, Muhamad Said yang akrab disapa Cemong ini. (ais)