Beranda Headline Melalui Uang Pribadinya, Bupati Cellica Bantu Warga Cidampa II dari Kegelapan

Melalui Uang Pribadinya, Bupati Cellica Bantu Warga Cidampa II dari Kegelapan

KARAWANG, TVBERITA.CO.ID – Berkat bantuan Bupati Karawang, Cellica Nurrachadianna, Warga Desa Cidampa II, Desa Kutanagara, Kecamatan Ciampel, tak lagi harus hidup tanpa listrik.

Dimana Kondisi itu mereka lalui sudah berjalan selama hampir satu bulan setelah PLN memutuskan untuk melakukan pemadaman.

Mengapa demikian, Pasalnya, Warga menunggak pembayaran listrik selama dua bulan sebesar Rp. 45 juta. Sehingga tentu saja, listrik warga yang disupplai atau sambung dari rumah Ketua RW setempat, sebagai pemasang KWH listrik terpaksa dipadamkan sementara oleh PLN.

Dan dalam suatu kesempatan, pada saat kegiatan PATEN di Kecamatan Ciampel beberapa waktu lalu, dihadapan Bupati Karawang Cellica Nurrachadianna, mereka (Warga, Red), meminta bantuan dan perhatian Pemerintah Daerah Kabupaten Karawang untuk mengusahakan daya listrik kepada pihak PLN.

Sehingga dusun yang terdiri dari 287 Kepala Keluarga ini dapat kembali dialiri listrik. Karena pada malam hari, kondisi di Dusun Cidampa II ini pun nyaris gelap gulita.

Menurut Warga tersebut, Genset hanya tersedia di rumah ketua RW setempat, yang kerap disapa Wakil Darim. Namun, Keberadaan genset sendiri tidak sepenuhnya menyelesaikan masalah penerangan.

“Listrik kami dipadamkan PLN ibu Bupati, karena tunggakan rekening listrik sebesar Rp. 45 juta selama dua bulan. Oleh karena itu kami meminta bantuan Pemerintah Daerah Kabupaten Karawang agar dicarikan solusi yang terbaik sehingga listrik di dusun kami kembali menyala,” kata seorang warga mengungkapkan keluhannya.

Mendengar kondisi tersebut, Bupati Cellica pun langsung meminta seluruh jajarannya untuk segera menyelesaikan permasalahan listrik di Dusun Cidampa II.