Beranda Karawang Peduli Masyarakat, Pupuk Kujang Distribusikan Ribuan Paket Sembako ke 50 Lokasi saat...

Peduli Masyarakat, Pupuk Kujang Distribusikan Ribuan Paket Sembako ke 50 Lokasi saat Ramadan

Sembako ramadan pupuk kujang
Pupuk Kujang mendistribusikan ribuan paket sembako ke 50 lokasi di Karawang, Jawa Barat dalam momentum bulan Ramadan 1446 Hijriah.

KARAWANG – Pupuk Kujang mendistribusikan ribuan paket sembako ke 50 lokasi di Karawang, Jawa Barat dalam momentum bulan Ramadan 1446 Hijriah.

Dalam program tersebut, sebanyak 2.565 paket sembako disalurkan kepada masyarakat jompo dan dhuafa di Karawang.

“Kami harap kegiatan ini menjadi inspirasi untuk beramal, berdampak positif dan membantu orang lain hidup lebih baik,” kata Ade Cahya Kurniawan, SVP Sekretaris Perusahaan Pupuk Kujang saat melepas bantuan tersebut, Kamis, 13 Maret 2025.

Baca juga: Kualitas Air-Udara di Sekitar TPA Jalupang Mengkhawatirkan, Dinkes Karawang Akan Cek

Ade menuturkan, bantuan sembako merupakan agenda rutin perusahaan yang telah lama dilakukan. Program ini sejalan dengan pilar pembangunan sosial dalam tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs).

“Bantuan ini diharap terus meningkatkan hubungan harmonis antara perusahaan dan masyarakat, termasuk para pemangku kepentingan,” kata Ade.

Dalam menyalurkan bantuan ini, Pupuk Kujang bekerja sama dengan sejumlah pihak, seperti Majelis Taklim Muslimah Nahrul Hayat, Pupuk Kujang, Departemen TJSL, dan Baitul Maal Pupuk Kujang.

Baca juga: Cerita Warga Bantaran Sungai Karawang Capek Dihantui Banjir, Setuju Tanahnya Dibeli Negara

Sejumlah daerah yang menjadi sasaran bantuan tersebut, beberapa di antaranya Desa Kalihurip, Dawuan Barat, Dawuan Tengah, Dawuan Timur, Kamojing, Cikampek Pusaka, dan Cikampek Selatan.“Bantuan disalurkan ke-50 lokasi karena Pupuk Kujang akan genap berusia 50 tahun beberapa bulan lagi,” kata Triyono, AVP TJSL Pupuk Kujang.