Beranda Regional Pipa PGN Bocor di Dekat Proyek LRT Cawang, Bau Gas Masih Tercium

Pipa PGN Bocor di Dekat Proyek LRT Cawang, Bau Gas Masih Tercium

JAKARTA, TVBERITA.CO.ID- Arus lalu lintas di sekitar lokasi kebocoran pipa gas milik Perusahaan Gas Negara ( PGN) di depan kantor Badan Narkotika Nasional (BNN), Cawang, Jakarta Timur, terpantau normal pada Selasa (13/3/2018) pagi.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, mobil sudah bisa melalui Jalan MT Haryono di depan gedung BNN.

“Kalau mobil ini dari jam 11 malam katanya sudah lewat, mas,” kata seorang petugas keamanan.

Pejalan kaki juga sudah bisa melintas di samping lokasi kejadian yang dibatasi pagar proyek. Garis polisi juga terlihat mengelilingi lokasi kejadian. Namun, bau gas terkadang masih tercium.

Sementara tiga buah alat berat untuk pembangunan Light Rapid Transit (LRT) yang berada di lokasi kejadian tidak dioperasikan.

Akibat kejadian tersebut, halaman parkir gedung BNN juga dipenuhi lumpur yang dari lokasi bocornya gas. Senin (12/3/2018) malam, pipa gas milik PGN yang berada di depan gedung BNN bocor.

Kebocoran tersebut diduga akibat terkena bor proyek LRT yang kerjakan PT Adhi Karya tepat di depan gedung BNN. Kebocoran pipa sudah ditangani sementara dan akan kembali dievaluasi untuk perbaikannya oleh PGN.(KB)