Beranda Karawang Ramadan Berkah, PWI Peduli Bagikan Alquran dan Buku Tulis ke Puluhan Anak...

Ramadan Berkah, PWI Peduli Bagikan Alquran dan Buku Tulis ke Puluhan Anak Yatim di Karawang

Pwi karawang bagikan alquran
PWI) Karawang Peduli bagikan Alquran dan buku tulis kepada puluhan anak di Yayasan Al-Istigfar, Dusun Lampean, Desa Kadawung, Kecamatan Lemahabang Wadas. Foto: dok. Istimewa

KARAWANG – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Karawang Peduli bagikan Alquran dan buku tulis kepada puluhan anak di Yayasan Al-Istigfar, Dusun Lampean, Desa Kadawung, Kecamatan Lemahabang Wadas.

Ketua PWI Karawang Peduli, Iwan Sugriwa menyampaikan, kegiatan berbagi ini telah dilaksanakan secara rutin selama 3 tahun.

Ia menjelaskan, sasaran berbaginya beragam, dari mulai anak yatim-piatu, kaum dhuafa, yayasan, mesjid hingga pondok pesantren.

Baca juga: Tim Aurora Bidik Juara Basket Putri Ramadhan Cup 2024 di Karawang

“Alhamdulillah hari ini kami telah melaksanakan kegiatan wakaf Alquran dan buku tulis kepada Yayasan Al-Istigfar. Kami ucapkan kepada para donatur yang telah memberikan sumbangsihnya,” ujar Iwan pada Selasa, 26 Maret 2024.

“Kami lihat dari awal di lokasi memang di sini sangat membutuhkan anak didiknya, insyaallah kami akan memberikan bantuan lanjutan,” tambahnya.

Ia merencanakan, PWI Karawang Peduli kedepan akan memberikan bantuan lanjutan berupa semen dan bahan material lainnya untuk Yayasan Al-Istigfar.