Beranda Karawang Rampung 2021, DPRD Karawang Masih Menggodok Kelompok Pakar

Rampung 2021, DPRD Karawang Masih Menggodok Kelompok Pakar

KARAWANG, TVBERITA.CO.ID- Sesuai amanah Peraturan Pemerintah No. 12 Tahun 2018 tentang Pedoman Penyusunan Tata Tertib Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi, Kabupaten dan Kota, kebutuhan tenaga ahli atau disebut Kelompok Pakar DPRD masih dikaji dan dimatangkan tahun ini oleh DPRD Kabupaten Karawang.

Hal itu dikatakan Ketua DPRD Kabupaten Karawang, Pendi Anwar, Senin (24/2/2020) siang, tahun ini DPRD Kabupaten Karawang masih menggodok Kelompok Pakar, diantaranya terkait berapa jumlahnya, ‘fit and proper test’-nya, juga bidang keahlian mereka untuk membantu kinerja anggota DPRD, ini masih didiskusikan dengan pimpinan fraksi.

“Keahlian mereka harus jelas, dengan adanya Kelompok Pakar ini diharap memberi input terhadap kinerja DPRD,” kata Pendi.

Kelompok Pakar ini harus mampu menjawab ketika diminta pendapat dan masukan terhadap masalah krusial di DPRD, makanya mereka harus terbentuk sebagai tim ahli diberbagai bidang masing-masing, diantaranya harus memberi masukan soal hukum dan anggaran DPRD, juga hal lain yang berkaitan dengan kinerja DPRD.

“Pembahasan Kelompok Pakar sedang dimatangkan tahun ini dan mudah-mudahan bisa dilaksanakan tahun depan, sebab pembentukan ini tak lepas dari anggaran kita,” ucap politisi Partai Demokrat ini. (ris/dhi)