Beranda Regional Tokoh Masyarakat Dukung Wabup Berantas Bank Emok

Tokoh Masyarakat Dukung Wabup Berantas Bank Emok

KARAWANG, TVBERITA.CO.ID- Mitra Bisnis Keluarga (MBK) atau lebih dikenal dengan sebutan bank emok, ternyata masih dipercaya masyarakat dalam segi peminjaman modal.

Dengan demikian menjadi otokritik bagi Pemerintah Kabupaten Karawang untuk memberdayakan simpan pinjam yang sudah diplot dalam Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dan Dinas Koperasi Kabupaten Karawang.

Kendati demikian, Tokoh Masyarakat Desa Cadaskertajaya, Kecamatan Telagasari, Saepul Bahri mengapresiasi tindakan Wakil Bupati Karawang, Ahmad “Jimmy” Zamakhsyari yang sangat antusias untuk melakukan pemusnahan bank emok di masyarakat.

“Kalau saya baca dari Koran Berita, Pak Wabup kerjasama dengan BJB untuk memberikan pinjaman yang lebih ringan kepada masyarakat. Saya sangat mendukung. Karena 70 persen warga disini menjadi anggota bank emok. Semoga langkah ini bisa merubah kondisi saat ini lebih baik,” tungkasnya kepada KORAN BERITA (Grup Tvberita.co.id).

Namun di sisi lain, sambung Saepul, masyarakat terpaksa meminjam kepada bank emok, karena lebih praktis dan tanpa repot mengurus persyaratan serta tidak ada jaminan atau anggunan apapun. Selain itu dirinya mengakui BUMDes di Desa Cadaskertajaya sendiri tidak berjalan.

“Mungkin sebagian kecil desa di Kabupaten Karawang sudah merasakan manfaat BUMDes. Namun untuk di desa kami, dari mulai adanya bumdes hingga saat ini belum terdengar sosialisasi, apalagi untuk dirasakan oleh masyarakat, itu tidak ada,” Ujar Saepul ketika ditemui di kediamannya, Selasa (09/01).

Bahkan dirinya menyebutkan keberadaan BUMDes di Kabupaten Karawang yang langsung dikelola oleh masyarakat desa, dimana pengurusnya ditunjuk langsung oleh kades, dirasa hanya sebagai pemborosan anggaran dan jadi ajang bancakan segeklintir orang.

“Karena keberadaannya hanya sebagai ajang keuntungan kades semata. Toh sampai saat ini keberadaan Bumdes itu sendiri tidak bisa dinikmati oleh masyarakat. Tetap saja masyarakat pinjamnya ke bank emok dan bank keliling, bukan ke bumdes atau koperasi,”tegasnya.(cr3/ds)