Beranda Regional Utamakan Pembangunan di Kota, Jalan Rusak Diabaikan Pemkab Karawang

Utamakan Pembangunan di Kota, Jalan Rusak Diabaikan Pemkab Karawang

KARAWANG, TVBERITA.CO.ID- Saat ini pemerintah daerah terus disibukan dengan sejumlah pembangunan-pembangunan besar bernilai hingga puluhan miliar di beberapa titik di wilayah Kabupaten Karawang khususnya diperkotaan.

Sebut saja, salah satunya adalah pembangunan drainase sepanjang jalan protokol Ahmad Yani By Pass Karawang Kota yang menelan anggaran hingga sebesar Rp. 15 Miliar misalnya.

Namun miris, pemerintah setempat seolah mengesampingkan perbaikan-perbaikan jalan dan drainase yang rusak dipelosok-pelosok jalanan pemukiman warga.

Dimana tentunya jelang musim penghujan seperti sekarang ini, air hujan yang turun kerap menggenangi jalan yang juga dalam kondisi rusak. Sehingga tak jarang kerap menimbulkan bahaya kecelakaan bagi warga yang melintasi jalan tersebut.

Chandika Hermawan alias Ucok (24 thn), salah satu warga Jln. Saca kusumah, RT 10 RW 10 Kelurahan Tanjungpura, Kecamatan Karawang Barat yang sehari-hari berangkat bekerja melalui jalur jalan yang kerap dilanda banjir tersebut mengungkapkan bagaimana ia dan warga lainnya harus menghadapi permasalahan yang sama setiap tahunnya tanpa ada solusi perbaikan dari pemerintah.

Dikatakannya, banjir dan genangan air yang merendam seluruh ruas jalan ketika diguyur hujan lebat seolah pemandangan yang biasa setiap tahunnya ketika musim penghujan tiba. Bahkan, sambung dia, genangan-genangan menyerupai banjir tersebut dapat bertahan berhari-hari, walaupun hujan sudah berhenti.

“Ketika hujan deras sekitar 2–3 jam saja, air sudah tidak dapat mengalir dengan lancar, sehingga naik ke jalan dan bergenang di jalan, dan itu air tetap bertahan berhari- hari walau hujan sudah berhenti,” katanya.

Sementara untuk akses jalan sendiri lanjut Ucok, jalan itu tidak jauh dari perkotaan dimana seharusnya pemerintah daerah dapat lebih peka dan segera memperbaiki.

Terlebih, dia khawatir,  banyak lubang-lubang di sejumlah ruas jalan tersebut yang juga belum diperbaiki, yang jelas akan membahayakan pengguna jalan yang melintas. Pasalnya, dia menambahkan, ada terdapat sebagian jalan berlubang yang akan tergenang air, sehingga air tertahan.

“Sampai saat ini jalan berlubang pun tidak diperbaiki, belum lagi ditambah digenangi air, tidak kelihatan lubangnya, bahaya juga, tak sedikit pengendara motor yang kerap terjatuh karena masuk lubang,” terangnya.

Dikatakan Ucok, bahkan ia bersama sejumlah warga yang lain kerap meminta kelurahan setempat untuk segera melakukan perbaikan. Namun, mereka (Kelurahan Tanjungpura) selalu beralasan tidak adanya anggaran. Sehingga kondisi seperti itupun terberlangsung setiap tahunnya, tanpa ada upaya perbaikan apapun.

“Saya berharap, kepada pemerintah daerah agar jalan kami diperhatikan, diperbaiki, karena sudah lama sekali kondisinya seperti itu, pembangunan besar-besar mah boleh- boleh saja tapi tetap yang di pelosok seperti kami ini juga diperhatikan,” pinta Ucok yang juga mahasiswa salah satu perguruan tinggi di Karawang ini penuh harap.(nna/ris)