Beranda Headline Paslon Binzein-Abang Ijo Akan Lanjutkan Program Dedi Mulyadi, Bukan Program Incumbent

Paslon Binzein-Abang Ijo Akan Lanjutkan Program Dedi Mulyadi, Bukan Program Incumbent

oppo_2

PURWAKARTA-Sudah mendaftarkan diri untuk menjadi peserta kontestasi Pilkada di KPU Kabupaten Purwakarta, Paslon Saepul Bahri Binzein-Abang Ijo Hapidin yang diusung dari Partai Gerindra, Demokrat dan Hanura menyampaikan beberapa visi misinya untuk Kabupaten Purwakarta.

“Kami akan melanjutkan program Dedi Mulyadi, bukan program dari Incumbent,”tegas Binzein dihadapan media di KPU Kabupaten Purwakarta setelah mendaftarkan diri Rabu (28/8).

“Salah satunya peningkatan dalam pembangunan baik itu kesehatan, pendidikan, Infratruktur dan SDM,”paparnya.

“Terobosan kami nantinya diantaranya akan mengintegrasikan seluruh program pemerintah dari desa sampai kota,”ujarnya.

“Akan kita jadikan wilayah-wilayah dengan pembagian pertanian, wisata, industri dan lainnya sehingga pemerintah dapat melihat langsung bagaimana program berjalan dan bisa diawasi,”tegasnya.

“Infrastruktur juga penting, karena selama perjalanan kami bertemu masyarakat dengan mendatangi langsung ternyata masih ada program yang tersumbat dan tidak terimplementasikan sesuai dengan kebutuhan wilayahnya,”ungkapnya.

“Namun yang lebih penting dari itu SDM yang harus ditingkatkan, menjadi berkualitas dan mampu menguasai bidangnya, kita akan jaring dari semua wilayah di Kabupaten Purwakarta, dengan tujuan mendorong program yang akan dilaksanakan,”pungkasnya.(trg)