
PURWAKARTA – Suasana ceria menghiasi Taman Padjajaran (Alun-alun) Purwakarta saat puluhan anak-anak mengikuti lomba mewarnai celengan ayam, Minggu, 13 Juli 2025.
Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Jadi ke-194 Kota Purwakarta dan ke-57 Kabupaten Purwakarta, yang diselenggarakan untuk mendorong kreativitas sekaligus menanamkan kebiasaan menabung sejak dini.
“Jumlah peserta yang mengikuti lomba mewarnai ini mencapai 50 orang, mulai usia 7 sampai 12 tahun,” ujar panitia lomba, Jujun Junaedi.
Baca juga: Expo UMKM dan Gerakan Pangan Murah Ramaikan Hari Jadi Purwakarta
Menurut Jujun, penilaian karya peserta akan dilihat dari kreativitas, kerapihan, dan akurasi warna. Tiga peserta terbaik akan diumumkan sebagai juara 1, 2, dan 3 pada sore harinya.
Menariknya, media lomba bukanlah kertas biasa, melainkan gerabah keramik celengan ayam yang memiliki makna edukatif.
“Kami pilih media celengan ayam agar bisa merangsang minat anak-anak untuk menabung di rumah. Hasil karyanya juga boleh dibawa pulang,” kata Jujun.
Salah satu peserta, Reina Rahmatusyfa, siswi kelas III SD, mengaku senang bisa mengekspresikan imajinasinya lewat kegiatan ini.
Baca juga: 479 PPPK Dilantik Bupati Purwakarta, Siap Tingkatkan Pelayanan Publik
“Saya sempat latihan dulu di rumah, jadi nggak bingung pas lomba,” ujar Reina sambil tersenyum.
Kegiatan lomba mewarnai celengan ayam ini tidak hanya menambah semarak Hari Jadi Purwakarta, tetapi juga jadi ruang edukasi kreatif yang bermanfaat bagi anak-anak. (*)








