Beranda Headline Indosat Ooredoo Hutchison Gandeng Nikon, Gelar Roadshow Fotografi di Lima Kampus

Indosat Ooredoo Hutchison Gandeng Nikon, Gelar Roadshow Fotografi di Lima Kampus

Roadshow indosat di lima kampus
Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) melalui brand IM3 bekerja sama dengan Nikon menggelar rangkaian Photography Seminar Roadshow di lima kampus besar kawasan Outer Jakarta Raya.

Indosat juga mengenalkan fitur SATSPAM, layanan perlindungan digital untuk menjaga pengguna dari ancaman scam dan spam, sehingga aktivitas kreatif di ruang digital tetap aman.

Baca juga: Belajar Sambil Praktik, Siswa SMK Walang Jaya Kelola Kios Indosat di Sekolah

Chandra menegaskan bahwa kreativitas merupakan bahasa universal generasi muda.

“Melalui IM3, kami ingin memastikan mereka memiliki dukungan konkret—koneksi cepat, aman, dan mudah dijangkau—untuk menyalurkan ide dan membangun masa depan,” ucapnya.

Rangkaian kegiatan IM3 x Nikon Roadshow to Campus ini menjadi wujud komitmen Indosat dalam memperkuat ekosistem digital yang inklusif melalui peningkatan keterampilan, akses, dan kreativitas masyarakat. Upaya tersebut sejalan dengan tujuan besar Indosat untuk memberdayakan Indonesia. (*)