Beranda Karawang 10 Pengembang Anggota Asprumnas Serahkan PSU ke Dinas PRKP Karawang, Ini Daftarnya

10 Pengembang Anggota Asprumnas Serahkan PSU ke Dinas PRKP Karawang, Ini Daftarnya

Pengembang serahkan psu ke dinas prkp karawang
Sedikitnya 10 pengembang yang masuk ke organisasi DPC Asosiasi Pengembang dan Pemasar Rumah Nasional (Asprumnas) Karawang resmi serahkan prasarana sarana dan utilitas (PSU) secara kolektif ke Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (PRKP) Karawang.

KARAWANG – Sedikitnya 10 pengembang yang masuk ke organisasi DPC Asosiasi Pengembang dan Pemasar Rumah Nasional (Asprumnas) Karawang resmi serahkan prasarana sarana dan utilitas (PSU) secara kolektif ke Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (PRKP) Karawang, Kamis (15/5/2025).

Plt Kepala Dinas PRKP Karawang Asep Hazar menerima langsung secara simbolis penyerahan PSU tesebut dari Ketua DPC Asprumnas Karawang Asep Suryana.

Asep sangat mengapresiasi atas penyerahan PSU sebagai bentuk tanggung jawab para pengembang dan momen ini merupakan momen yang ditunggu oleh Pemda Karawang.

Baca juga: Tanpa Dibiayai APBD, Karawang Tata Ulang Jalan Tuparev dan Dewi Sartika Agar Ramah Pejalan Kaki

“Saya beraharap ini menjadi pendorong bagi rekan-rekan pengembang dari asosiasi lainnya untuk menyerahkan PSU secepat mungkin sehingga apa yang menjadi target pimpinan segera terpenuhi,” ujarnya.

Asep Suryana mengaku beryukur sejumlah pengembang yang tergabung dalam Asprumnas Karawang secara kolektif telah menyerahkan PSU ke Pemda Karawang melalui Dinas PRKP Karawang.

“Hari ini 10 pengembang serahkan PSU,

sebelumnya 10 pengurus lainnya sudah menyerahkan PSU, sehingga dari anggota Asprumnas tersisa sekitar 40an lebih pengembang yang sedang mempersiapkan pemberkasan penyerahan PSU ke Pemda,” ujarnya.

“Kami berkomitmen membantu kepala daerah Karawang untuk melancarkan program-program kerjanya, salah satunya adalah penyerahan PSU,” sambungnya.