Beranda Headline Baru Pulang Mondok, Kakak-Adik dari Depok Diduga Jadi Korban Kecelakaan Maut Tol...

Baru Pulang Mondok, Kakak-Adik dari Depok Diduga Jadi Korban Kecelakaan Maut Tol Japek

Kakak-adik depok korban kecelakaan tol japek
Saefudin, ayah dari kakak-adik dari warga Depok mendatangi Pos DVI Polda Jabar RSUD Karawang.

Mendengar kabar tersebut, Saepudin dan istrinya memutuskan untuk mengecek langsung ke RSUD Karawang. Ia pun mengikuti tes DNA dari kepolisian, namun hasilnya baru akan keluar beberapa hari kedepan.

“Ditanya soal kaus korban, postur gigi, tanda lahir dan rambut. Saya juga menyerahkan KTP dan KK. Kita nunggu DNA prosesnya lumayan lama juga,” kata dia.

Baca juga: Kata Menko PMK soal Kecelakaan Maut Tol Japek: Jangan Angkut Penumpang Overload!

Dengan nada haru, ia mengatakan kepada awak media bahwa sebelum berangkat mudik, kedua anaknya baru saja pulang dari pondok pesantren.

Kedua anaknya merupakan hafidz-hafidzoh, dan di momen liburan ini mereka sangat menantikan berlibur ke rumah neneknya.

“Kedua anak saya Azfar dan Yasmin penghapal Qur’an, kakaknya hapal 13 juz dan adeknya 3 juz, sebelum berangkat saya udah nitip ke abangnya (Azzfar) untuk jaga adik (Yasmin) yang mabukan. Pamitan seperti biasa, dan mereka berangkat pakai GranMax muatan 12 orang,” tutupnya. (*)