
Dalam lomba perdana ini, dirinya tidak menyangka bisa langsung menyabet medali emas dengan lawan-lawan kelas internasional.
“Kalo buat di SMA 6 total kejuaraan yang pernah diraih ada 5, mulai dari tingkat internasional, nasional, program dan kabupaten. Rata-rata dapat juara di 3 besar,” paparnya.
Baca juga: Komitmen Tingkatkan Kualitas Pendidikan, UBP Karawang dan UBTH Tasikmalaya Jalin Kerjasama
Meski posisinya kini sudah mencapai sabuk merah, Erica bernostalgia karena sempat tidak direstui orang tuanya dan terbesit untuk menjadi atlet voli.
“Karena katanya aku cewek jadi gak boleh, tapi alhamdulilah sekarang udah diizinin. Harapan aku kedepan pengen lebih maju lagi, pengen ikut lagi kejuaraan dan jadi atlet tingkat internasional,” harapnya.
Di tahun 2024 ini Erica sedang mempersiapkan diri untuk mengikuti ajang kejuaraan tingkat Provinsi, ia berharap bisa menjadi lebih baik dan terus mengharumkan nama sekolah. (*)












