Beranda Headline Cerita Unik Damkar Karawang Layani Warga: Bujuk Anjing Merajuk hingga Usir Hantu...

Cerita Unik Damkar Karawang Layani Warga: Bujuk Anjing Merajuk hingga Usir Hantu di Toilet

Cerita damkar usir hantu
Cerita unik petugas damkar di Karawang, mulai dari bujuk anjing merajuk hingga usir hantu penunggu toilet. (Foto/mojok)

Warga, tutur dia, mengeluhkan adanya makhluk ghaib di kamar mandi miliknya dan meminta anggota damkar untuk mengusir.

Baca juga: DPRD Karawang Dorong Pemda Sediakan Mobil Damkar di Tiap Kecamatan

“Pemilik rumah sangat ketakutan, saya mintain untuk nyalakan lampu juga gak mau. Akhirnya saya lakukan ritual ala-ala pengusiran jin,” jelasnya.

Hal tersebut dilakukan Sayen agar menenangkan pemilik rumah, sebab warga tersebut sudah tersugesti, ditambah ruangan kamar mandinya sangat lembab dan gelap.

“Ritual itu alibi saja, pengalihan gimana caranya yang penting warga jadi tenang,” terangnya.

Setelah itu, melalui pantauan damkar, warga yang ia layani mengaku tidak ketakutan lagi.

Sehubungan dengan adanya ragam permintaan yang tidak biasa, anggota damkar tidak keberatan selagi aksinya bisa menolong (melayani) masyarakat.

“Karena profesi kami sebagai pelayan masyarakat, ketika dibutuhkan bantuan, selagi mampu insyaallah akan kami layani,” pungkasnya. (*)