Beranda Bekasi Jalani Periksa Mata, Ratusan Siswa SD dan Lansia di Bekasi Dapat Kacamata...

Jalani Periksa Mata, Ratusan Siswa SD dan Lansia di Bekasi Dapat Kacamata Gratis

Siswa sd di bekasi dapat kacamata gratis
Siswa SD Negeri Cicau O2 Cikarang Pusat, Bekasi serta para lansia jalani pemeriksaan mata dan dapat kacamata gratis. (Foto: istimewa)

Selama pemeriksaan mata tersebut, Edo memaparkan baik siswa maupun lansia akan menjalani pemeriksaan secara mendalam oleh dokter spesialis mata dengan peralatan teknologi terkini, untuk mendeteksi masalah gangguan penglihatan.

“Melalui kegiatan ini kami berharap dapat membantu para siswa yang mungkin mengalami gangguan dalam penglihatan seperti minus atau silinder agar dapat membaca lebih jelas lagi sehingga menunjang proses kegiatan belajar mengajar,” terangnya.

Senada, Kristina Rany Novita selaku HRD Manager onesight essilorluxottica foundation menerangkan, sasaran kegiatan ini memang untuk anak-anak dan lansia untuk dilakukan pemeriksaan mata, target pemeriksaan kita hari ini anak-anak 200 siswa dan untuk lansia 100 orang.

Kristina menambahkan, sebagai perusahaan yang memproduksi lensa atau frame kacamata sekaligus alat-alat pemeriksaan untuk kesehatan memiliki social responsibility untuk membantu orang-orang bisa melihat dan mendapatkan vision atau penglihatan lebih lagi.

“Tujuannya adalah untuk memberikan mereka koreksi terhadap penglihatan, dan mereka dapat meningkatkan taraf hidupnya seperti motto kami yakni see more be more yang artinya apabila bisa melihat lebih maka bisa melakukan lebih lagi,” tutupnya. (*)