Beranda Headline Sertijab Sekda Purwakarta: Norman Nugraha Resmi Pindah Tugas ke Provinsi Jabar

Sertijab Sekda Purwakarta: Norman Nugraha Resmi Pindah Tugas ke Provinsi Jabar

Sertijab Sekda purwakarta
Bupati Purwakarta menghadiri Sertijab Sekda Purwakarta, momen penting untuk menjaga kesinambungan pelayanan publik. (Foto: Istimewa) 

PURWAKARTA – Bupati Purwakarta, Saepul Bahri Binzein, menghadiri acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Purwakarta yang digelar di Pendopo Pemkab, Kamis petang (25/9/2025).

Acara ini menandai peralihan tugas dari Sekda lama, Norman Nugraha, yang kini dipercaya mengemban amanah baru sebagai Kepala BPKAD Provinsi Jawa Barat, kepada Pelaksana Harian (Plh.) Sekda, Nina Herlina. Prosesi Sertijab ditandai dengan penandatanganan berita acara oleh kedua pejabat, disaksikan langsung oleh Bupati Purwakarta. Suasana berlangsung khidmat dan penuh keakraban.

Dalam sambutannya, Norman Nugraha menyampaikan terima kasih kepada seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Purwakarta atas dukungan selama masa jabatannya. Ia juga memohon maaf jika selama menjabat Sekda terdapat hal yang kurang berkenan.

Baca juga: Diskominfo Purwakarta Tertibkan Kabel Internet dan TV Kabel yang Semrawut

Bupati Purwakarta, yang akrab disapa Om Zein, menyampaikan apresiasi tinggi atas pengabdian dan dedikasi Norman Nugraha.

“Beliau telah mencurahkan tenaga, pikiran, waktu, dan hati untuk kemajuan Purwakarta. Ini adalah amanah besar yang kini akan dilanjutkan di tempat tugas yang baru,” ujar Om Zein.

Baca juga: Pemkab Purwakarta Gandeng PT Sweet Greens Indonesia Latih Petani Muda

Bupati berharap, dedikasi dan kinerja Norman Nugraha dapat menjadi inspirasi bagi seluruh jajaran Pemkab Purwakarta untuk terus meningkatkan profesionalisme dan pelayanan publik.

Acara Sertijab Sekda ini juga dihadiri oleh Wakil Bupati Purwakarta, Staf Ahli Bupati, Asisten Daerah (Asda), para Kepala Perangkat Daerah, dan Camat se-Kabupaten Purwakarta. (*)