
“Dan tahun ini ditentukan kita menggunakan beberapa provider yaitu Indosat, tri, Telkomsel, XL, Axis dan Smartfren. Itu semua disesuaikan dengan daya tangkap signal diseluruh wilayah tugas kader TPK di Karawang,” paparnya.
Baca juga: Perubahan RTRW Belum Disahkan, Izin untuk Penyiapan Black Zone di Karawang Sudah Terbit, Kok Bisa?
Kata Sofiah, program ini dipastikan bakal berlanjut di tahun 2024 mendatang. Sebab, BKKBN sudah kembali menganggarkan kegiatan serupa di tahun depan.
Percepatan ini harus segera dilakukan karena Pemerintah Daerah menjalankan tugas sesuai arahan Presiden dalam program percepatan penurunan stunting.
“Karawang berkomitmen untuk terus melakukan inovasi dalam upaya percepatan penurunan stunting, tahun ini kami target penurunan hingga 1 digit, dan di akhir 2024 nanti mudah-mudahan Karawang sudah zero stunting,” pungkasnya. (*)








