
KARAWANG – Arif Sriyono (33), seorang karyawan Toyota ditemukan tewas secara mengenaskan usai dihabisi adik iparnya, Pandu dan seorang pembunuh bayaran RZ.
Korban ditikam sebanyak 5 kali dan disabet celurit oleh kedua tersangka di pinggir irigasi Sasak Misran, Dusun Pasirpanjang, Desa Cibalongsari, Kecamatan Klari, Kabupaten Karawang.
Kasat Reskrim Polres Karawang, AKP Abdul Jalil menuturkan, berdasarkan hasil pemeriksaan, pada Selasa (9/1) dini hari, Pandu berpura-pura meminta tolong kepada Arif untuk menjemput karena sepeda motornya mogok di sekitar TKP.
Baca juga: Ambisi Ossy Bunuh Suaminya Karyawan Toyota di Karawang, Sempat Kepikiran Pakai Racun
Sesampainya di lokasi, korban kemudian berboncengan dengan RZ seraya menyetut motor Pandu.
Melihat situasi sepi, RZ yang duduk di belakang langsung menusuk bagian leher Arif. Arif yang kaget sebisa mungkin menangkis tikaman RZ hingga terjatuh dari sepeda motor.
Sesaat kemudian, giliran Pandu yang menyerang Arif secara membabi buta memakai celurit. Nahas, Arif yang kadung lemas tidak bisa menangkis hingga serangan tersebut mengenai dada dan perutnya.
Pandu dan RZ kemudian meninggalkan lokasi dan membawa motor Arief. Aksi keduanya membawa motor Arif rupaya terekam CCTV. Sehingga polisi menduga pelakunya ada dua orang.
Baca juga: Heboh Acara Hajatan Rusuh Sampai Perang Kursi di Karawang, Polisi Bilang Begini
Pengakuan sang istri
Diketahui, Ossy Claranita Nanda Tiar (32) adalah otak di balik tewasnya sang suami oleh dua tersangka Pandu dan RZ (masih buron).








