
KARAWANG – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Karawang, Jawa Barat (Jabar) siapkan pojok pengawasan di 30 titik kecamatan.
Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi dan Hubungan Masyarakat Bawaslu Karawang, Ade Permana menyebutkan, per 4 Juni 2024 ini Bawaslu seluruh Indonesia melaunching pojok pengawasan.
Fungsinya, lanjut dia, sebagai pusat pengembangan ilmu dan pengetahuan mengenai demokrasi dan pengawasan pemilu.
Baca juga: PWI Karawang Bakal Pilih Ketua Baru lewat Konferwil, Cek Jadwalnya
“Ini instruksi dari pusat, manfaatnya ini akan dijadikan ruang bagi masyarakat untuk memahami seputar demokrasi dan pengawasan pemilu,” ujarnya kepada tvberita.co.id pada Kamis, 4 Juli 2024.
Baca juga: Cerita Korban Selamat di Pabrik Pupuk Karawang: Cairan Hitam Mengucur dari Lambung Imbas Keracunan
Dalam hal ini, pojok pengawasan akan diisi fasilitas seperti buku-buku referensi, jaringan internet, komputer serta tempat yang memadai untuk belajar dan bertukar pikiran.
“Masyarakat boleh dateng kesini, kita berharap pojok pengawasan menjadi sebuah manifesto berpikir bagi masyarakat Kabupaten Karawang,” katanya.