
KARAWANG – DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Karawang memastikan dukungan terhadap petahana Aep Syaepuloh untuk maju di Pilkada 2024.
Ketua DPD PKS Karawang, Budiwanto mengungkapkan, Aep Syaepuloh akan segera diundang ke Kantor DPP untuk mengurus SK Pengusungan dari Presiden dan Sekjen PKS.
“Iya memang benar, jadi besok Kamis beliau (Bupati Aep Syaepuloh) diundang ke Kantor DPP PKS,” ujarnya pada Rabu, 3 Juni 2024.
Baca juga: Disnakertrans Jabar Selidiki Penyebab Tewasnya 4 Pekerja di Pabrik Pupuk Karawang
Ia menyebutkan, pengusungan ini dilandasi berbagai faktor pertimbangan. Salah satunya dari hasil survei yang dilakukan secara internal PKS dan berbagai survei dari eksternal PKS.
Hasil surveinya, lanjut dia, popularitas Aep Syaepuloh mencapai 90 persen dan elektabilitasnya mencapai 55 persen.