Beranda Karawang Angka Pengangguran di Karawang Turun 1 Persen, Disnakertrans Bilang Berkat Ini

Angka Pengangguran di Karawang Turun 1 Persen, Disnakertrans Bilang Berkat Ini

Angka pengangguran karawang turun
Kepala Disnakertrans Karawang, Rosmalia menyebut angka pengangguran turun berkat aplikasi Info loker Karawang.

“Tapi masyarakat sudah cerdas, mereka tau dan mengerti harus bagaimana sekarang. Jadi jika ada pihak yang berusaha main-main dengan sistem itu, kami tidak akan takut. Biarkan masyarakat yang menilai,” tegasnya.

Kepala Bidang Penempatan Tenaga Kerja, Soni Luthfi Rahman menambahkan, sistem info loker Karawang hanya bisa diakses oleh KTP Karawang. Hal ini ditujukan agar para calo tidak bisa menyelundupkan pelamar kerja dari luar Karawang.

Baca juga: Ternyata Ini Resep NasDem Karawang Bisa Moncer di Pemilu 2024

Meskipun begitu, kata dia, saat ini masih banyak calo-calo yang beroperasi dan menurutnya keberadaan calo cukup merugikan dan memeras masyarakat.

“Saat ini kami berkolaborasi dengan semua pihak untuk memerangi calo. Pak Bupati sudah tegas, jadi harus kita pertahankan apa yang baik dan tingkatkan lagi yang masih kurang,” pungkasnya. (*)