Beranda Travel Forest Garden Batulayang: Pengalaman Glamping Ala Hotel Berbintang, Suasana Sejuk Bikin Betah

Forest Garden Batulayang: Pengalaman Glamping Ala Hotel Berbintang, Suasana Sejuk Bikin Betah

Forest Garden Batulayang
Forest Garden Batulayang (Foto: Istimewa/net.)

TVBERITA.CO.ID – Kangen liburan bareng keluarga jauh dari keramaian? Forest Garden Batulayang di kawasan Bogor merupakan pilihan yang tepat.

Kawasan Megamendung, Bogor, Jawa Barat tak pernah membosankan. Termasuk kawasan selatan dari Gunung Pangrango, atau tepatnya di sekitar Ciburial hingga Gunung Kencana.

Setiap area menyajikan sesuatu yang berbeda, seperti yang ditawarkan oleh Forest Garden Batulayang yang terletak di satu lembah.

Baca juga: Noah’s Park Lembang, Ragam Kegiatan Memacu Adrenalin

Forest Garden Batulayang
Forest Garden (Foto: Istimewa/net.)

Ada berbagai pilihan glamping di Forest Garden Batulayang. Antara lain:

  • Indian tent (tipi)
  • Family Tent
  • Family Suite
  • Royal Tent
  • Grand Suite

Untuk bermalam disini harga yang tawarkan cukup beragam antar Rp1,8 Juta – Rp7,5 Juta per malam.

Forest Garden Batulayang berlokasi di Jl. Kp. Pasir Jl. Ciburial, Manggis, Kec. Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Baca juga: Nagara Hot Spring Experience: Pemandian Air Panas Modern Berkonsep Ektetik dan Instagramable

Forest Garden Batulayang
Forest Garden (Foto: Istimewa/net.)

Adapun fasilitas yang bisa di nikmati para pengunjung, diantaranya:

  • Tenda glamping
  • Bed single dan queen size
  • Teras dengan bean bag (Royal & Grand Suite)
  • Kamar mandi private
  • Area Api Unggun dan Kolam Ikan
  • Aktivitas
  • Jalan-jalan dan Trekking
  • ATV, Panahan, Pingpong
  • Memancing
  • Api Unggun dan Barbekyu

Setiap tenda memiliki ruang istirahat berupa kamar tidur dengan tempat tidur berbagai jenis, area mandi yang terletak di belakang. Tatanan kamar mandi dibuat alami, bahkan untuk suite dilengkapi dengan bathtub.

Royal dan grand suite memiliki teras tersendiri. Halamannya pun lebih luas dengan beberapa perabotan fungsional.

Ada area api unggun yang di sebagian kelilingnya dilengkapi dengan kursi bersandar dari kayu. Di depan, dekat pintu masuk terdapat kolam ikan yang disiapkan untuk pemancingan.

Baca juga: Anugerah Waterpark Bunder: Terbesar di Purwakarta, Ragam Wahana Menarik

Sehari di Forest Garden adalah waktu yang sibuk. Begitu check in tamu sudah diajak menjajal ATV atau memancing, boleh juga ke aula yang menyediakan meja pingpong.

Forest Garden Batulayang
Forest Garden (Foto: Istimewa/net.)

Selanjutnya sore menjelang hidangan jajanan sore menunggu tamu. Usai bersih-bersih agenda berikutnya berlanjut. Antara lain dinner dan diteruskan dengan api unggun. Jagung bakar adalah menu utama reriungan malam.

Esoknya silakan lanjut trekking ke Curug Kembar sebelum check out. Tapi nikmati dulu sarapan yang opsinya bisa soto ayam atau soto daging. Di Forest Garden yang berketinggian 1.500 mdpl cuaca lekas berubah. Jadi siapkan pula jaket dan jas hujan.

Itulah informasi terkait Penginapan Forest Garden Batulayang di Bogor. Semoga bermanfaat. (*)