
“Dalam 2 tahun ke depan pun, menggunakan anggaran APBD II Multiyears kami akan membangun RSUD Rengasdengklok, sehingga pusat pelayanan kesehatan bagi warga kami di wilayah utara bisa kami optimalkan,” kata Cellica.
Relokasi ditolak pedagang
Sebelumnya, relokasi pedagang Pasar Rengasdengklok yang dilakukan Pemkab Karawang bersama aparat TNI/Polri dan Satpol PP sempat mendapat penolakan.
Para pedagang Pasar Rengasdengklok yang menolak pindah, sempat cekcok dengan petugas dan Sekretaris Daerah (Sekda) Karawang, Acep Jamhuri.
Baca juga: Pedagang Pasar di Karawang ke Gubernur Emil: Pak, Kata-kata Hari Ini Dong!
Suasana nyaris ricuh saat pedagang dipaksa mengosongkan lapak dagangan milik mereka untuk dipindah ke Pasar Proklamasi Rengasdengklok.
“Kami ini rakyat lagi susah pak, ekonomi sulit,” teriak seorang pedagang kepada Acep Jamhuri di Pasar Rengasdengklok, Rabu (16/11).








