Beranda Headline Truk Muatan Bambu di Karawang Seruduk Bangunan Kios, Pedagang Bubur Tewas

Truk Muatan Bambu di Karawang Seruduk Bangunan Kios, Pedagang Bubur Tewas

Truk seruduk pedagang bubur
Truk bermuatan bambu seruduk tiga bangunan kios sera gerobak bubur ayam dan mengakibatkan 1 korban meninggal. (Istimewa)

KARAWANG – Sebuah truk colt diesel bermuatan bambu seruduk tiga kios serta pedagang bubur ayam di Jalan Pasar Cibuaya, Desa Cibuaya, Kecamatan Cibuaya, Kabupaten Karawang.

Akibatnya, seorang pedagang bubur bernama Karnita (61) meninggal dunia karena ikut tertabrak mobil yang oleng. Sementara tiga kios mengalami kerusakan materi.

“Pemilik gerobak bubur ikut tertabrak. Korban mengalami luka-luka dan meninggal dunia dalam perawatan di RS Proklamasi,” ungkap Kapolres Karawang, AKBP Aldi Subartono melalui Kapolsek Cibuaya, Ipda Dindin Mardiana, Selasa (3/1).

Baca juga: Jadwal SIM Keliling Karawang Selasa 3 Januari 2023, Simak Syarat yang Harus Dibawa

Ia mengungkapkan, kecelakaan truk seruduk pedagang bubur diduga karena sopir tidak fokus. Sehingga kendaraan oleng ke kiri dan menabrak sejumlah kios serta pedagang bubur.

Truk seruduk pedagang bubur
Kondisi di sekitar lokasi kecelakaan.

“Atas kejadian tersebut kerugian materi diperkirakan Rp 10 juta,” sebutnya.

Baca juga: DPMPTSP Karawang Terbitkan 13.142 NIB, 98 Persen untuk Pelaku UMK

Ia menjelaskan, kondisi truk bermuatan bambu bernomor polisi T-8146-AA hanya mengalami kerusakan pada bagian depan.

Kecelakaan yang membuat gempar warga sekitar itu pun menyebabkan kemacetan. Sehingga petugas harus melakukan pengaturan lalu lintas.

“Kami mengimbau kepada pengendara kendaraan harus tetap memperhatikan tata tertib berkendara,” tutupnya. (*)