
Tiket Fairy Garden Bandung terdiri dari beberapa macam ya, seperti yang bisa kamu lihat di bawah.
Harga tiket masuk Fairy Garden adalah Rp 35.000 per orang, seperti tertera dalam situs resminya. Namun demikian, tiket itu belum mencakup beragam wahana di dalamnya.
Berikut daftar harga tiket wahana Fairy Garden berdasarkan zonanya:

- Fairy Land Florania, harga tiket Rp 20.000 per orang
- Art Factory, harga tiket Rp 20.000 per orang
- Lola’s Library, harga tiket Rp 20.000 per orang
- Mini Golf, harga tiket Rp 30.000 per orang
- Hot Air Ballon, harga tiket Rp 30.000 per orang
- Woodland Mini Zoo, harga tiket Rp 20.000 per orang
- Bird Cage, harga tiket Rp 20.000 per orang
- Buggy Car, harga tiket Rp 20.000 per orang Trampoline, harga tiket Rp 25.000 per orang Bouncy Castle, harga tiket Rp 25.000 per orang
- Owl Nest, harga tiket Rp 25.000 per orang Bersepeda, harga tiket Rp 30.000 per orang Berkuda, harga tiket Rp 30.000 per orang
- Multipass Woodland I (Trampoline, Bird Cage, dan memberi makan kelinci), harga tiket Rp 50.000 per orang
- Multipass Woodland II (Trampoline, Bird Cage, dan Mini Zoo), harga tiket Rp 50.000 per orang
Fairy Garden juga menyediakan tiket terusan untuk wahana di zona Fairy Land dan Woodland, mulai dari Rp 75.000 hingga Rp 150.000 per orang.
Baca juga: Kala Cabin Bandung: Staycation Bernuansa Estetik, Pilihan Tepat Melepas Penat
Fairy Garden Menyala:
Sementara, paket tiket Fairy Garden Menyala tersedia mulai dari Rp 35.000 hingga Rp 100.000 per orang. Harga tiket bergantung pada fasilitasnya.
Jam buka Fairy Garden:
Fairy Garden buka setiap hari, mulai dari pukul 09.00 WIB sampai dengan 17.00 WIB. Khusus untuk wahana Fairy Garden Menyala, jam bukanya hingga 19.00 WIB. (*)










