JAKARTA – Ketua Umum (Ketum) Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Yahya Cholil Staquf mendadak merapat ke Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat pada Senin, 4 September 2023 malam.
Diketahui, kedatangan Gus Yahya di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, pada pukul 18.55 WIB untuk mengirim sepucuk surat.
Baca juga: Respons Gus Yahya soal Duet Anies-Cak Imin: Selamat Sudah Nggak Jomblo Lagi
Gus Yahya mengaku mengantarkan surat undangan Musyawarah Nasional (Munas) Alim Ulama dan Konferensi Besar (Konbes) NU kepada Jokowi.
“Mau nganter surat undangan untuk pembukaan Munas Alim Ulama dan Konbes NU,” kata Gus Yahya.
Baca juga: Ribuan Buruh Karawang Konvoi ke Istana Negara, Minta Jokowi Cabut UU Ciptaker
Gus Yahya mengatakan Munas Alim Ulama dan Konbes NU itu akan digelar pada 18 September 2023.
“Iya. Ini suratnya udah bawa,” ujar dia. (*)