Beranda Headline Begini Penjelasan Kajari Karawang soal Proyek Jembatan Sirnaruju

Begini Penjelasan Kajari Karawang soal Proyek Jembatan Sirnaruju

KARAWANG – Dugaan kasus korupsi pembangunan Jembatan Sirnaruju yang berada di Kecamatan Tegalwaru, Karawang sempat mencuat. Beberapa pihak mendorong Kejaksaan Negeri Karawang menyelidiki kasus tersebut.

Aliansi Jurnalis Indonesia Bersatu (AJIB) melakukan audiensi dengan Kejaksaan Negeri Karawang dan di terima langsung oleh Kepala Kajari Karawang, Martha Parulina Berliana, SH., MH dan Kasie Pidsus, Dannie Chaerudin pada Senin (7/2/2022).

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Kejaksaan Negeri Karawang, Martha Parulina Berliana, SH., MH menargetkan pada akhir Februari 2022, pihaknya akan menyampaikan keputusan hasil penyelidikan kasus jembatan Sirnaruju Kecamatan Tegalwaru.

Baca juga: Kejari Tetapkan Dua Tersangka Korupsi di SMAN 19 Kota Bekasi

“Tim ahli kontruksi sedang bekerja terus untuk meneliti, kita tunggu hasilnya,” kata Martha kepada wartawan, (7/2/2022).

Martha mengungkapkan proses penyelidikan jembatan Sirnaruju menjadi salah fokus kerjanya untuk diungkap, apakah ada unsur KKN yang mengakibatkan kerugian negara pada proyek Jembatan Sirnaruju.

“Akhir bulan februari ini, mudah-mudahan sudah ada hasilnya,” tegasnya.

Sementara Kasie Pidsus Kajari Karawang, Dannie Chaerudin menegaskan kembali bahwa tim ahli kontruksi sudah bekerja untuk melakukan meneliti dan cek Jembatan Sirnaruju.

“Apakah ada unsur penyalahgunaan yang melawan hukum dan mengakibatkan kerugian negara, semua itu kami selidiki serta secepatnya ada hasilnya apa yang kami kerjakan,” pungkasnya. (ddi/kii)