Beranda Health Dinkes Karawang Ajak Warga Deteksi Dini Penyakit TBC

Dinkes Karawang Ajak Warga Deteksi Dini Penyakit TBC

Deteksi dini TBC di karawang
Dinkes Karawang mengajak warga untuk aktif melakukan deteksi dini penyakit TBC.
26 ribu kasus TBC sepanjang 2022

Dinkes mencatat situasi TBC di Kabupaten Karawang sendiri selama 2022 terdapat ada 26.332 kasus terduga TBC, 8.167 kasus TBC, 73,4 persen pasien sembuh dan pengobatan lengkap dan 187 pasien meninggal.

Baca juga: Jadwal Buka Puasa di Karawang, Purwakarta dan Subang Serta Bacaan Doa Berbuka

Sementara khusus TB ditemui 4.828 pria, 3.339 wanita, 1.660 TB anak, 153 TB dengan HIV dan 6 kasus gagal pengobatan.

Yayuk berharap, masyarakat Karawang bisa paham dan saling support apabila di lingkungannya ada yang terpapar penyakit TBC. Karena penyakit ini bisa disembuhkan dengan pengobatan yang rutin dan teratur.

“Masyarakat harus paham betul, TBC adalah penyakit infeksi, bukan kutukan atau guna-guna. Insyaallah bisa disembuhkan dengan minum obat rutin,” tuturnya.

Disarankan oleh Yayuk, penderita TBC harus berobat secara rutin, menggunakan masker, menjaga etika batuk dan bersin serta makanan-makanan yang bergizi.

“TBC bisa menular lewat udara, tapi bisa dicegah dengan berjemur, buka jendela, kuman TBC ini bisa mati oleh matahari,” pungkasnya. (*)