Beranda Bekasi Kali Bekasi Tercemar Limbah, Warga Jengah Cium Bau Tiap Hari

Kali Bekasi Tercemar Limbah, Warga Jengah Cium Bau Tiap Hari

Kali bekasi tercemar
Kondisi Kali Bekasi diduga tercemar limbah perusahaan dan berwarna hitam pekat. (Foto/@txtdrbekasi)

BEKASI – Kondisi air Kali Bekasi di Bendung Bekasi Jalan Mayor Madmuin Hasibuan, Margahayu, Bekasi Timur, Kota Bekasi terlihat keruh dan berwarna hitam.

Alhasil, Kali Bekasi yang tercemar membuat suplai air bersih ke rumah warga jadi terganggu.

Salah satu warga setempat, Bagas menggungkapkan kali berubah warna menjadi hitam dalam beberapa hari ini. Apalagi bau tak sedap juga tercium di sekitar kali.

Baca juga: Perbaikan Ruas Jalan di Pesisir Muaragembong Bekasi Terus Dikebut

Bagas bersama warga menduga jika kali tersebut telah tercemar limbah.

“Cokelat biasanya, cuma lagi ada limbah (jadi hitam). Sudah 3-4 harian,” kata Bagas ditemui di lokasi, Bekasi Timur, Minggu (13/8/2023).

Bagas mengatakan beberapa hari ini ada warga yang mengeluh air di rumahnya berwarna keruh. Warga juga mengeluh kali Bekasi tidak lebih baik daripada biasanya.

“Harapannya mau bersih lagi nggak ada buang limbah. Kalau lagi ada limbah inikan pada mabok bau,” ungkapnya.

Bagas menyebut perubahan warna bukan pertama kali terjadi di Kali Bekasi. Ia berharap permasalahan tersebut bisa teratasi.

Baca juga: Berkah Pertunjukan Air Mancur Menari di Purwakarta, Pelaku UMKM Raup Omzet Rp 1,7 M

Viral di media sosial

Tercemarnya Kali Bekasi ini juga viral di media sosial. Hal itu terlihat dari unggahan akun twitter @txtdrbekasi yang menunjukkan kondisi kali yang berwarna hitam pekat.

“Kondisi kali Bekasi diduga tercemar oleh limbah 3 perusahaan di wilayah Kabupaten Bogor, yang menyebabkan Aer Pam udah mati 2 hari,” cuitan akun tersebut belum lama ini.

Hingga Senin (14/8) ini, unggahan tersebut telah di-retweet sebanyak 1.489 kali dan menuai beragam komentar dari warganet.

“Waa parah parah,” ujar salah satu warganet.

“Tuntut perusahaannya, spill perusahaannya,” ungkap netizen lainnya. (*)