Beranda Regional Penyeragaman Teknik, Taekwondo Karawang Adakan Diklat

Penyeragaman Teknik, Taekwondo Karawang Adakan Diklat

KARAWANG, TVBERITA.CO.ID- Pengurus Cabang (Pengcab) Taekwondo Indonesia (TI) Kabupaten Karawang di bawah binaan KONI Karawang menyelenggarakan Diklat Penyeragaman Teknik New Competition Rule Perwasitan bagi Atlet, Pelatih, Wasit dan Pemegang Sabuk Hitam. Kegiatan Diklat tersebut dilaksanakan, Sabtu-Minggu (6-7/4) di Gedung KNPI Karawang.

 

Ketua Pengcab Taekwondo Karawang, Rukmana., M.Pd mengatakan, kegiatan tersebut diadakan sebagai tujuan untuk mempersiapkan wasit-wasit yang memiliki kompetensi prima dan mengetahui aturan nasional terbaru dalam menilai sebuah pertandingan, sekaligus mengarahkan seluruh atlet agar mengetahui jenis-jenis teknik yang dapat menghasilkan penampilan dan nilai terbaik, sehingga bisa meraih prestasi dalam semua tingkatan, mulai dari lokal sampai internasional.

“Karena dalam taekwondo itu teknik berubah terus, maka setiap atlet maupun pelatih harus mengembangkan dii serta meningkatkan kualitas dan wawasan kepelatihan seorang pelatih,” ujar Rukmana saat diwawancarai, Minggu (7/4) pagi di KNPI.

Di tempat yang sama, Ketua Koordinator Pelatihan Pengcab, Sabeum I Made Firman Nugraha mengatakan, kegiatan ini merupakan sosialisasi untuk penyeragaman teknik sabuk hitam di mana diikuti oleh 100-an  para Taekwondoin perwakilan dari 12 klub Taekwondo dan 40 unit latihan di Karawang, yang terdiri dari sabuk hitam DAN 1 dan Dan 4.

“Kami mengundang instruktur dari Pengprov Jabar, Master Samsul Bachri agar dapat memberikan ilmu bagi para atlet dan pelatih untuk lebih memahami peraturan pertandingan dan teknik-teknik baru dan tentunya diharapkan dari hasil sosialisasi ini dapat kontribusi bagi kabupaten Karawang,” ujarnya. (cr2/fzy)