Beranda Karawang Sinergitas TNI dan Polri di Karawang Atur Lalu Lintas dan Bagikan Bingkisan...

Sinergitas TNI dan Polri di Karawang Atur Lalu Lintas dan Bagikan Bingkisan ke Pemudik

Sinergitas tni polri karawang
Sinergitas TNI dan Polri di Kabupaten Karawang dengan berbagi snack dan obat-obatan kepada para pemudik saat arus balik Lebaran 2023.

KARAWANG – Arus balik mudik Lebaran 2023 di Karawang diwarnai sinergitas personel TNI dan Polri mengatur lalu lintas dan membagikan bingkisan kepada para pemudik.

Telihat para anggota TNI dan Polri berbaris rapi di sekitaran Simpang Jomin, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Karawang dan kompak bersama-sama mengatur arus lalu lintas.

Di samping itu, mereka juga membagikan sejumlah bingkisan berisi snack, obat-obatan serta handuk kecil kepada pemudik yang melintas.

Kapolres Karawang, AKBP Wirdhanto Hadicaksono menyampaikan, aksi humanis ini selain melibatkan jajarannya, juga melibatkan Kodim 0604/Karawang dan Batalyon Infanteri Para Raider 305/Tengkorak.

Baca juga: Jalur Pantura Karawang Padat Imbas Penerapan One Way, Kapolres Wirdhanto Jelaskan Begini

“TNI-Polri akan selalu bersinergi dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat,” kata Wirdhanto di Simpang Jomin pada Minggu, 30 April 2023.

Menurutnya, TNI-Polri akan selalu bersinergi dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Dengan begitu, kegiatan arus mudik dan balik diharapkan bisa lancar dan aman.

Baca juga: Polres Karawang Klaim Angka Kecelakaan Mudik 2023 Turun 40 Persen

Komandan Kodim (Dandim) 0604 Karawang, Letkol KAV Makhdum Habiburahman melalui Kapten Inf Beneami Hulu kegiatan bersama ini sekaligus meningkatkan sinergitas TNI-Polri.

Separuh kekuatan jajaran TNI atau sebanyak 200 anggota dikerahkan untuk memastikan arus mudik balik Lebaran kali ini bisa berjalan lancar.

“Mulai dari arus mudik dan balik kita bersama-sama amankan, sehingga tidak ada kejadian lalin yang tidak diharapkan di Karawang,” paparnya. (*)