Beranda Karawang PKB Pede Pasangan AMIN Bisa Kuasai 52 Persen Suara di Karawang

PKB Pede Pasangan AMIN Bisa Kuasai 52 Persen Suara di Karawang

Pasangan amin di karawang
Pasangan capres-cawapres Anies-Muhaimin (AMIN). (Foto: istimewa)

KARAWANG – Pasangan capres-cawapres Anies-Muhaimin (AMIN) diklaim bakal meraih 52 persen suara dari total 1,7 juta pemilih warga Karawang, Jawa Barat.

Hal itu ditegaskan Ketua DPC PKB Kabupaten Karawang, Rahmat Hidayat Djati atau Kang Toleng. Pasalnya, dia menilai pasangan AMIN memiliki respon yang sangat baik di Karawang.

Hal itu, ujar dia, membuktikan bahwa masyarakat Karawang menginginkan perubahan.

“Sudah dua bulan terakhir sudah menyampaikan oleh pengurus PKB dari ranting dan kecamatan bahwa alhamdulillah respon baik dan tidak ada penolakan. Kita sudah sosialisasi dan mantapkan penggerak dari desa unit terkecil di RT, kita yakin 52 persen bisa tercapai, ” kata Kang Toleng, sapaan akrab Rahmat Hidayat Djati di kantor DPC PKB Karawang, Kamis, 9 November 2023.

Dia menyebut, di Karawang ada banyak sekali kelompok relawan Anies di luar partai koalisi. Kehadiran mereka diyakini akan menjadi tambahan tenaga memaksimalkan suara AMIN di Karawang.

“Saya sudah temui para relawan ini. Mereka pun menjadi tambahan tenaga yang kita butuhkan. Kita juga akan melakukan pertemuan dengan partai koalisi dalam waktu dekat,” kata dia.

Toleng juga mengklaim bahwa efek ekor jas pasangan Capres-Cawapres Anies-Muhaimin (AMIN), menambah pemilih PKB hingga 30 persen. Bahkan banyak pendukung relawan Anies yang juga siap membantu PKB di daerah.

Top of mind yang kita sampaikan adalah menangkan AMIN menangkan PKB. Perubahan pembangunan merasakan perubahan yang lebih baik, ” kata dia. (*)