Beranda Politik Awasi Kecurangan, Sorlip Surat Suara di Purwakarta Dijaga Ketat Polisi

Awasi Kecurangan, Sorlip Surat Suara di Purwakarta Dijaga Ketat Polisi

Sorlip di purwakarta dijaga ketat polisi
Foto: ilustrasi sorlip di Kantor KPU Purwakarta dijaga ketat polisi 1x24 jam. (Ist)

PURWAKARTA – Jajaran personel Polres Purwakarta dikerahkan untuk mengamankan kegiatan sortir lipat (sorlip) surat suara untuk Pemilu 2024.

Kegiatan sorlip di Kantor KPU Kabupaten Purwakarta dipastikan akan dijaga ketat 1×24 jam oleh aparat polisi.

“Petugas akan menjaga selama 1×24 jam melibatkan Polki dan Polwan. Tujuan pengamanan untuk menjaga originalitas surat suara dan meminimalisir adanya pengrusakan dan kecurangan,” tegas Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain, Selasa, 9 Januari 2024.

Baca juga: KPU Purwakarta Mulai Sorlip Surat Suara Pemilu 2024, Ditarget Rampung dalam 10 Hari

Di hadapan para pekerja sorlip, Edwar mengingatkan mereka bekerja harus hati hati dan penuh tanggung jawab.

“Bila terjadi kecurangan dan pengrusakan tentunya diusut polisi dan dikenakan hukum pidana yang berlaku,” seru Kapolres.

Sebanyak 3.743.005 lembar surat suara mulai dilakukan sortir lipat (sorlip) untuk Pemilu 2024. KPU Kabupaten Purwakarta menargetkan sorlip selesai pada 20 Januari mendatang.

Komisioner KPU Purwakarta, Oyang Este Binos menjelaskan, dalam kegiatan sorlip, pihaknya mempekerjakan sedikitnya 500 orang warga.