Beranda Headline Jalan di Desa Nangewer Purwakarta Rusak Parah, Program ‘Jalan Leucir’ Dinyinyir Warga

Jalan di Desa Nangewer Purwakarta Rusak Parah, Program ‘Jalan Leucir’ Dinyinyir Warga

Jalan rusak di desa nangewer purwakarta
Kondisi jalan yang rusak parah di Desa Nangewer, Kecamatan Darangdan, Kabupaten Purwakarta.

PURWAKARTA – Pemerintah Kabupaten Purwakarta dinilai abai terhadap infrastruktur jalan di Desa Nangewer, Kecamatan Darangdan yang sudah rusak berat.

Jalan rusak sepanjang 5 KM dari Desa Nangewer hingga Pasir Angin itu disebut sudah kerap diusulkan perbaikan, namun hingga saat ini tak terjamah.

“Sudah diusulkan tapi belum ada realisasi, sampai masyarakat juga menganggap kami tidak memperhatikan jalan tersebut,” keluh Kepala Desa Nangewer, Asep Munajat kepada tvberitacoid, Jumat (24/2/2023).

Baca juga: Truk Mogok Melintang di Jalan Kosambi Karawang, Lalu Lintas Macet Total

Bahkan kabarnya, ungkap Asep, dalam Musrenbang Kecamatan Darangdan, perbaikan jalan sudah teralokasikan dan disampaikan ke Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika. Namun malah dialokasikan ke jalan di wilayah lain.

“Dalam usulan di Musrenbang katanya sudah dialokasikan, kami hanya pasrah saja jangan sampai kami pemerintah desa yang disalahkan lagi,” tegasnya.

Baca juga: Operasi Pekat, Polisi Sita Puluhan Botol Miras di Bungursari Purwakarta

Apep, salah satu warga menilai Pemkab Purwakarta buta dengan kondisi jalan yang sudah rusak berat. “Bupati harusnya lihat kondisi jalan ini, jangan sibuk dengan urusan sendiri,” sesalnya.

“Akses jalan ini kan penting, kalau ada warga yang celaka apakah Bupati mau bertanggung jawab, terlebih musim penghujan belakangan ini,”tegasnya.

“Program pembangunan kami anggap gagal, jalan leucir tidak terbukti, mungkin kalau Bupatinya Dedi Mulyadi masalah ini sudah beres,” pungkasnya. (*)